pesantren khairunnas

Sains untuk Anak Usia Dini

Sains untuk Anak Usia Dini – Sejak ditetapkannya Covid-19 sebagai pandemi pada tanggal 11 Maret 2020, Pemerintah mengeluarkan Surat Edaran Mendikbud No. 4 tahun 2020 yang menetapkan aturan belajar dari rumah (learn from home) bagi anak-anak sekolah dan bekerja dari rumah (work from home) bagi guru. Guru, orang tua, dan anak- anak tiba-tiba harus mencari cara agar proses belajar tetap berjalan meskipun mereka di rumah dalam jangka waktu yang tidak tentu. Bermain sains pada anak usia dini adalah salah satu kegiatan untuk mengembangkan aspek perkembangan,dan potensi yang dimiliki anak.

KB-TK Khairunnas

Pengertian Sains dan Pengenalannya pada Anak Usia Dini

Sains dalam bahasa Latin diartikan untuk “mengetahui”. Secara umum sains diartikan sebagai peningkatan pengetahuan dan pemahaman lingkungan yang didasarkan pada pengumpulan atau observasi terhadap data-data atau penelitian. Pengenalan sains pada anak usia dini bukan berarti belajar sains melainkan bagaimana menumbuhkan sifat kritis, keingintahuan, teliti, eksplorasi untuk mencari jawaban dan berpikir teratur melalui kegiatan-kegiatan eksperimen yang menyenangkan.

Penjelasan dalam keseharian anak

Pada dasarnya, setiap aktivitas yang kita lakukan sehari-hari dapat dikaitkan dengan dunia sains. Meski memang, tidak semuanya bisa kita jelaskan pada anak usia dini. Di sinilah, orang tua harus pandai memilah aktivitas-aktivitas mana yang bisa diiringi dengan upaya mengenalkan sains pada anak. Melalui aktivitas ringan sehari-hari. Misalnya, saat anak bermain di luar rumah, orang tua bisa menjelaskan tentang kondisi cuaca dan tanda-tanda perubahannya. Bahwa ketika terdapat matahari itu berarti cuaca sedang panas atau cerah, dan itu artinya anak boleh bermain di luar. Begitu pun ketika awan mulai gelap atau mendung yang merupakan pertanda akan turunnya hujan, dan anak harus segera kembali ke rumah. Orang tua juga bisa menjelaskan tentang konsep terjadinya hujan, pelangi, dan lain sebagainya. Tentunya, setelah mengetahui hal ini, anak pun akan berpikir logis terkait baik buruknya perubahan cuaca ketika dia ingin bermain di luar rumah.

Doronglah anak untuk menggunakan indera mereka untuk mengamati benda-benda dan kejadian di sekitar mereka.

Biasakanlah selalu menggunakan kata-kata untuk menggambarkan lingkungan yang mereka lihat. Mintalah anak untuk menggambarkan suara, tekstur, bau dan bila perlu rasa serta warna, bentuk maupun ukuran. Cara ini akan membantu mengembangkan kosakata dan ketrampilan observasi

Belajar sains dari buku yang menarik

Agar penjelasan yang dberikan pada anak tampak konkret di mata mereka, alangkah lebih baik jika menyediakan buku-buku sains untuk anak usia dini. Pilihlah jenis buku yang tidak hanya menampilkan narasi atau teks, namun juga gambar atau bahkan suara. yang dijamin mampu menarik perhatian anak dan tidak membosankan.

Ajak anak bereksperimen

Selain dengan penjelasan, mengajarkan sains pada anak juga akan lebih efektif jika anak dilibatkan langsung dalam eksperimen. Pengetahuan yang mereka dapat dari aktivitas ini, umumnya akan jauh lebih melekat karena mereka akan cenderung mengingat apa yang pernah mereka lakukan. Jadi, sesekali ajaklah anak untuk bermain sembari bereksperimen. Misalnya, ketika anak tengah asyik mewarnai atau figer painting, ajaklah anak untuk mengenal konsep warna yang lebih beragam. Dengan cara, melakukan perpaduan warna dari warna-warna dasar yang sebelumnya telah dikenal anak. Nantinya, mereka akan lebih paham bahwa warna-warna seperti orange, pink, nila, atau yang lainnya merupakan perpaduan antara warna A dengan warna B.

Informasi lebih lanjut

Untuk informasi lebih lanjut soal PPDB TK Islam Khairunnas dapat datang langsung:

– DAY CARE/KB  Khairunnas Surabaya Wiguna, Jalan Perum Wiguna Timur Regency No.1

Telp/WA: https://wa.me/6289678419915

– DAY CARE/TK  Khairunnas Surabaya Gunung Anyar, Jalan Perum Ikip Gunung Anyar B-48

Telp/WA: https://wa.me/6289678419915

– DAY CARE/KB/TK  Khairunnas Surabaya Sidosermo, Jalan Sidosermo Pd. I No.420, Sidosermo (Daycare, KB, TK)

Telp/WA: https://wa.me/6289678419915

– DAY CARE/KB/TK  Khairunnas Tuban,

 Jalan Mastrip 3 Gg. Kos kosan no.1 Kecamatan semanding

Telp/WA: https://wa.me/6281515203720

– DAY CARE/KB/TK  Khairunnas Bojonegoro, Jalan Lisman Gg. Baeno 2 Lr. 2 Kel Campurejo – Bojonegoro

Telp/WA : https://wa.me/6282257112131

Atau dapat juga mengisi formulir pendaftaran online berikut : s.id/daftart


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top